Selamat Datang di website Balai Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BPPPK) Kec. Bulupoddo Kab. Sinjai Prov. Sulawesi Selatan

Rabu, 23 Juni 2010

Peringatan Hari Krida Pertanian ke 38 Tahun 2010




Jakarta-Peringatan Hari Krida Pertanian ke 38 Tahun 2010 akan dilaksanakan pada tanggal 21 Juni - 21 Juli 2010, dengan mengusung Tema : “Dengan Semangat Hari Krida Pertanian Kita Bahu Membahu Meningkatkan Kesejahteraan Petani - Peternak Indonesia”.

Berbagai kegiatan telah dirancang guna memeriahkan peringatan hari untuk bersyukur, hari berbangga hati, dan sekaligus hari mawas diri, serta hari dharma bhakti bagi segenap insan pertanian tersebut, diawali dengan upacara pembukaan yang akan dilakukan serentak di ibukota negara, ibukota provinsi dan ibukota kabupaten/kota pada hari Senin 21 Juni 2010. Kegiatan lainnya dapat berupa bhakti krida, bazaar, bhakti sosial, olahraga, seminar dan diskusi, dialog serta pemberian penghargaan kepada insan pertanian yang berprestasi dan kelompok masyarakat yang telah memberikan perhatian terhadap pembangunan pertanian. Disamping itu dilakukan juga kegiatan kerohanian dan upacara penutupan.

Informasi lebih lanjut terkait dengan penyelenggaraan HKP ke 38 Tahun 2010 dapat diunduh (download) pada file berikut ini:

  1. Sambutan Menteri Pertanian pada Upacara Pembukaan HKP ke 38 tahun 2010.
  2. Pedoman penyelenggaraan kegiatan Hari Krida Pertanian ke 38 Tahun 2010.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan pesan Anda disini. Terima kasih